Jumat, 05 Januari 2018

Seminar Bioentrepreneurship


Pada hari Jum'at tanggal 05 Januari 2018, Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Ar-Raniry Banda Aceh mengadakan Seminar Bioentrepreneurship yang bertemakan " Bioentrepreneurship: Upaya Peningkatan Kompetensi Lulusan yang Profesional, Kreatif, Inovatif, dan Berwawasan Kewirausahaan"  di Aula Fakultas Sains dan Teknologi UIN Ar-Raniry.

Narasumber yang diundang pada seminar ini yaitu:
1.      Dr. Rahman Jaya (Peneliti BPTP Aceh dan Koordinator TTP Kota Janthoe) 
2.   Abdul Satar (Petani Jamur Tiram) 
3.   Diannita Harahap, M. Si.  (Prodi Biologi)

Dalam seminar Bioentrepreneurship, Dr. Rahman Jaya mengenalkan potensi berkewirausahaan dalam bidang benih padi. Selaku petani jamur, Abdul Satar membahas bagaimana cara mengembangkan usaha jamur tiram dimulai dari tahap membuat baglog sebagai media pertumbuhan jamur, membuat benih jamur, dan rintangan yang dihadapi selama bertani jamur. Dari bidang akademisi, Diannita Harahap mengenalkan potensi lokal di Aceh dan jenis-jenis wirausaha di bidang Biologi yang dapat dikembangkan oleh mahasiswa Biologi.


1. Narasumber dan moderator


2.  Saat acara seminar berlangsung 
3.  Ketua dan sekretaris Prodi foto bersama dengan narasumber

4. Mahasiswa dan dosen Biologi yang tertarik dengan jamur tiram


  





0 komentar:

Posting Komentar